Let’s travel together.

Build Claude Tersakit 2024 | Item, Emblem, Spell

0

Build Claude tersakit 2024 – Claude merupakan salah satu hero Marksman terkuat di Mobile Legends. Hero yang satu ini memiliki damage yang mematikan dengan Attack Speed tinggi serta mobilitas yang sangat baik.

Skill 1 Claude akan mengurangi Attack Sped dan Movement lawan. Untuk skill 2, Claude dapat berpindah tempat dengan cepat yang membuatnya sangat lincah. Skill ultimatenya (Blazing Duet) merupakan kekuatan utama Claude, skill ini memiliki damage area yang dapat membunuh beberapa lawan sekaligus.

Tentunya damage Claude akan sangat sakit dengan pemilihan build yang tepat. Nah, bagi kamu yang ingin memainkan hero Claude, yuk simak rekomendasi build Claude tersakit dan terkuat beserta emblem dan battle spellnya berikut ini.

Build Claude Tersakit 2024

Build Claude Tersakit 2024
  • Demon Shoes: Menambah 40 point Movement Speed dan 6 Mana Regen. Mendapatkan kill atau assists dari hero lawan akan memulihkan 10% Mana, sementara membunuh minion akan memulihkan 4% Mana.
  • Demon Hunter Sword: Ini merupakan item core Claude yang sangat penting, meningkatkan 35 Physical Attack dan 25% Attack Speed. Pasif item ini akan memberikan damage setara 9% HP target saat terkena hit. Meningkatkan Lifesteal 3% hingga 5 stack (3 detik), total 15% Lifesteal.
  • Golden Staff: Meningkatkan 65 Physical Attack dan 15% Attack Speed. Mengkonversi 1% Critical Chance menjadi 1% Attack Speed. Setelah 2 Basic Attack, efek Attack Speed Basic Attack berikutnya akan meningkat 100% sebanyak 2 kali.
  • Wind of Nature: Menambah 30 Physical Attack, 20% Attack Speed dan 10% Lifesteal. Gunakan skill aktif Wind Chant untuk immune dari Physcal Damage selama 2 detik.
  • Brute Force: Meningkatkan 770 HP serta 45 Physical Defense. Menggunakan skill atau Basic Attack akan memberikan 2% Movement Speed serta 4 Physical & Magical Defense, bertahan selama 4 detik dan dapat di-stack hingga 5 kali.
  • Malefic Roar: Item ini memberikan 65 Physical Attack dan 35% Physical PEN. Setiap poin Physical Defense pada lawan, akan meningkatkan 0.05% Physical PEN Claude saat memberikan damage, dibantasi hingga 20%.

Emblem Claude Terbaik

  • Custom Assasin: Dengan emblem ini, Claude akan mendapatkan tambahan berbagai poin Physial Attack, Physical Penetration, Movement Speed untuk damage yang lebih sakit. Talent Killing Spree akan memberikan tambahan gold Movement & HP setelah membunuh lawan.

Battle Spell Claude Terbaik

  • Aegis: Cocok digunakan melawan hero yang memiliki damage tinggi namun minim crowd control. Secara instan menambahkan shield sebesar 750 (+50 × level hero) selama 3 detik. Hero satu juga akan mendapatkan 70% dari efek shield.
  • Purify: Apabila melawan hero memiliki banyak skill crowd control (CC), maka battle spell Purify adalah pilih yang tepat. Spell ini memberikan efek immune terhadap CC selama 1.2 detik dan meningkatkan 15% Movement Speed.
  • Vengeance: Spell ini akan meningkatkan durabilitas Claude saat masuk ke dalam team fight. Dalam 3 detik, mengurangi damage yang diterima sebesar 35% dan mengembalikan 40% damage ke lawan dalam Magic Damage.

Skill Claude

Pasif Claude – Battle Side by Side

Pasif Claude

Dexter akan melancarkan serangan bersama Claude. Menghasilkan 20 (+35% Total Physical Attack) Physical Damage ke musuh yang telah terkena basic attack Claude. (Dexter juga mendapatkan efek bonus dari serangan biasa Claude)

Skill 1 Claude – Art of Thievery

Skill 1 Claude

Claude mengurangi 20% Movement Speed dan 10% Attack Speed dari musuh dalam target area berbentuk kipas, menghasilkan 160 – 285 (+40% Physical Attack) Physical Damage. Setiap hit akan memberikan bonus Movement Speed dan Attack Speed sebesar 3% selama 6 detik dan dapat terkumpul hingga 5 stack.

Bonus efek ini akan dua kali lebih besar jika mengenai hero musuh.

Skill 2 Claude – Battle Mirror Image

Skill 2 Claude

Claude meninggalkan Mirror Image Dexter pada lokasi yang ditentukan. Mirror Image Dexter ini akan menyerang musuh di sekitarnya secara otomatis yang memberikan 20 (+35% Total Physical Attack) Physical Damage selama 5.5 detik. Claude dapat menggunakan skill ini lagi untuk berpindah posisi dengan Mirror Image.

Skill 3 Claude – Blazing Duet

Skill 3 Claude

Claude dan Dexter dengan cepat menyerang lawan di sekitar selama 3 detik. Setiap hit akan menghasilkan 100 – 130 (+10% Total Physical Attack) Physical Damage ke musuh yang dikenainya. Skill ini juga mendapatkan efek basic attack Claude.

Selain itu Claude juga mendapatkan shield 20 (+3% Total Physical Attack). Bonus Attack Speed akan menambah jumlah hit dari skill ini. Minion menerima 300% damage dari skill ini.

Nah, jadi itulah rekomendasi build Claude tersakit 2024 beserta emblem dan battle spell terbaik. Dengan kombinasi item yang kuat, tentu akan lebih mudah meraih kemenangan dengan Claude. Baiklah, sekian artikel tentang Mobile Legends kali ini, semoga bermanfaat.

Artikel terkait
Tinggalkan komen