Fitur Billing Cyberindo
- Billing Cyberindo ini dirancang dengan kemanan tinggi untuk menghindari aktivitas peretasan pada sistem billing
- Memiliki berbagai metode pembayaran yang aman, mulai dari paket, kupon hingga member
- Operator dapat mencatat riwayat transaksi penjualan mudah, baik penjualan barang dan billing
- Memantau warnet dengan laporan melalui email
- Dan tentunya aplikasi billing Cyberindo ini mudah digunakan dan gratis
Download Billing Cyberindo Server & Client
Nah bagi kamu yang ingin mendownload billing Cyberindo terbaru untuk Windows 7, 8 dan 10, langsung saja download melalui link berikut ini.Cara Instal Billing Cyberindo Server
- Pertama silahkan ekstrak file yang sudah didownload menggunakan aplikasi WinRAR dan sejenisnya. Kemudian jalankan CyberIndo-Pro-Server-1.8.6.8031-ID-P.exe
- Setelah terbuka langsung saja klik Next
- Lalu centang I accept the terms of the license Agreement dan klik Next
- Pilih lokasi instalasi kemudian klik Next
- Selanjutnya klik Install untuk memulai proses instalasi
- Setelah instalasi selesai, klik Finish
- Selanjutnya akan muncul tab baru untuk konfigurasi awal, silahkan pilih bahasa lalu Next
- Selanjutnya akan ada username dan password default (Server: ADMIN, admin & Client GARENA, garena), silahkan klik Next
- Tentukan folder data instalasi Billing, lalu klik Install
- Berikutnya pilih Tidak melakukan apa-apa dan keluar lalu klik Lanjut
- Selesai, silahkan login menggunakan username dan password default (user: ADMIN pass: admin)
Nah itulah link download billing Cyberindo server dan client 1.86 terbaru 2020 beserta cara instalnya. Sekian saja artikel singkat ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.